Preservasi Jalan dan Jembatan di Enrekang Capai 90 Persen, Gubernur Andi Sudirman: Insya Allah Segera Rampung

Dwi Nur Hayati
python-ogre.org - Senin, 27 Februari 2023
Gubernur Sulsel Andi Sudirman saat meninjau progres preservasi jalan dan pembangunan jembatan pada ruas Paleteang-Malaga-Kabere, Desa Taulan, Kecamatan Cendana, Enrekang, Sabtu (25/2/2023).DOK. Humas Pemprov Sulsel Gubernur Sulsel Andi Sudirman saat meninjau progres preservasi jalan dan pembangunan jembatan pada ruas Paleteang-Malaga-Kabere, Desa Taulan, Kecamatan Cendana, Enrekang, Sabtu (25/2/2023).

python-ogre.org - Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Andi Sudirman Sulaiman mengatakan, progres preservasi jalan dan pembangunan jembatan pada ruas Paleteang-Malaga-Kabere di Kabupaten Enrekang telah mencapai 90 persen.

"(Meski) saat ini masih progres preservasi jalan dan pembangunan jembatan. Namun, mulai (preservasi jalan dan pembangunan jembatan) memperlihatkan progres yang baik. Insya Allah segera rampung," tutur Andi, dikutip dari keterangan persnya, Senin (27/2/2023).

Pernyataan tersebut disampaikan Andi saat melakukan kunjungan lapangan di Desa Taulan, Kecamatan Cendana, Enrekang, Sabtu (25/2/2023). Kunjungan itu dimaksudkan untuk meninjau preservasi jalan dan pembangunan jembatan pada ruas Paleteang-Malaga-Kabere.

Kedatangan gubernur termuda di Indonesia itu lantas disambut hangat para warga. Mereka mengaku senang dengan langkah Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulsel yang telah mengerjakan preservasi jalan dengan kategori lalu lintas harian rata-rata (LHR) tinggi dan kondisi sebelumnya rusak berat.

Baca juga: Presiden Jokowi Ungkap Hasil Audit Stadion Bola: 5 Rusak Berat

"Alhamdulillah, turut senang dengan masyarakat sudah bisa mengakses jalan pada ruas Paleteang-Malaga-Kabere di Kabupaten Enrekang," kata Andi Sudirman.

Ia mengungkapkan bahwa kelancaran pembangunan infrastruktur tersebut tidak lepas dari dukungan masyarakat sekitar.

"Ucapan terima kasih kepada seluruh masyarakat sekitar yang mendukung kelancaran pembangunan. Termasuk (bagi masyarakat yang) menghibahkan lahan pekarangan rumahnya untuk pelebaran jalan," ucap Andi Sudirman.

Ia menyampaikan bawah jalan yang dibangun merupakan akses alternatif Enrekang ke Toraja melalui Kabupaten Pinrang dengan memangkas jarak sekitar 30 kilometer (km). Akses jalan ini diketahui lebih dekat jika dibandingkan melewati jalan nasional.

Baca juga: 2 Ruas Jalan Nasional dan Jembatan di Luwu Utara dalam Kondisi Mantap

"Semoga dengan akses ini, bermanfaat dalam kelancaran mobilitas barang dan jasa, yang muaranya akan menggeliatkan perekonomian masyarakat," jelasnya.

PenulisDwi Nur Hayati
EditorAmalia Purnama Sari
Terkini Lainnya
Preservasi Jalan dan Jembatan di Enrekang Capai 90 Persen, Gubernur Andi Sudirman: Insya Allah Segera Rampung
Preservasi Jalan dan Jembatan di Enrekang Capai 90 Persen, Gubernur Andi Sudirman: Insya Allah Segera Rampung
Sulut Maju dan Mandiri
Buka Christmas Festival 2018, Olly Puji Kerukunan di Sulawesi Utara
Buka Christmas Festival 2018, Olly Puji Kerukunan di Sulawesi Utara
Sulut Maju dan Mandiri
Gubernur Sulut Luncurkan Buku
Gubernur Sulut Luncurkan Buku "Sang Pembuka Gerbang"
Sulut Maju dan Mandiri
Pemprov Sulut Kirim Bantuan bagi Korban Gempa dan Tsunami di Palu
Pemprov Sulut Kirim Bantuan bagi Korban Gempa dan Tsunami di Palu
Sulut Maju dan Mandiri
Gubernur Olly Ungkap Potensi Besar Kaum Bapa di Gereja Untuk Indonesia
Gubernur Olly Ungkap Potensi Besar Kaum Bapa di Gereja Untuk Indonesia
Sulut Maju dan Mandiri
Pesan Tegas Wagub Kandouw Bagi Pengelola DAK Fisik dan Dana Desa
Pesan Tegas Wagub Kandouw Bagi Pengelola DAK Fisik dan Dana Desa
Sulut Maju dan Mandiri
Pemerintah Sulut Respons Positif Aplikasi Monitoring Korupsi KPK
Pemerintah Sulut Respons Positif Aplikasi Monitoring Korupsi KPK
Sulut Maju dan Mandiri
Kirim Bantuan ke Lombok, Pemprov Sulut Tunjukkan Solidaritas
Kirim Bantuan ke Lombok, Pemprov Sulut Tunjukkan Solidaritas
Sulut Maju dan Mandiri
Gubernur Olly Apresiasi Dewan atas Disetujuinya Ranperda
Gubernur Olly Apresiasi Dewan atas Disetujuinya Ranperda
Sulut Maju dan Mandiri
Sulawesi Utara Tingkatkan Keamanan Selama Bulan Ramadhan
Sulawesi Utara Tingkatkan Keamanan Selama Bulan Ramadhan
Sulut Maju dan Mandiri
Sulawesi Utara Siap Kelola Sampah dengan Cara Modern
Sulawesi Utara Siap Kelola Sampah dengan Cara Modern
Sulut Maju dan Mandiri
Olly Dondokambey Ajak Masyarakat Jaga Toleransi
Olly Dondokambey Ajak Masyarakat Jaga Toleransi
Sulut Maju dan Mandiri
Ini 9 Permainan Tradisional Anak di Sulawesi Utara
Ini 9 Permainan Tradisional Anak di Sulawesi Utara
Sulut Maju dan Mandiri
Naik Mobil Tidak Bersama Kerabat Pria, Wanita Sudan Dicambuk di Jalanan
Naik Mobil Tidak Bersama Kerabat Pria, Wanita Sudan Dicambuk di Jalanan
Sulut Maju dan Mandiri
Polsek Penjaringan Tangkap 3 Pencongkel Mobil Mewah
Polsek Penjaringan Tangkap 3 Pencongkel Mobil Mewah
Sulut Maju dan Mandiri